Amaliah.id

Silaturahmi Masjid Musala Grup Astra

Berbagi kabar masjid musala Grup Astra dari berbagai wilayah, tanpa batas jarak dan waktu.

  • Jarak TIDAK Menghalangi SEMANGAT BERBAGI

    Terpisah di 4 propinsi dan 2 pulau, tim PANGGUNG BERCERITA tetap semangat untuk mempersiapkan kegiatan dongeng bagi SOBAT AGI usia 6,5 sampai 10 tahun. DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Kalimantan Timur, para relawan AGI dari 4 provinsi ini berharap, dengan kegiatan dongeng, para SOBAT AGI bisa mendapatkan pembelajaran dan kegiatan positif dari tema cerita yang akan disampaikan. Tidak hanya tema, tetapi para relawan ini juga berlatih bagaimana cara menyampaikan pesan kepada anak-anak dengan ekspresi yang menarik.

    Kegiatan PANGGUNG BERCERITA merupakan salah satu kegiatan AGI 2022 dan ini merupakan agenda baru di Astra Gema Islami. Semoga acara yang akan diselenggarakan di hari Sabtu, 16 April 2022 besok bisa berjalan lancar dan memberikan insight bagi semua. Amiin.

  • Selamat untuk Area Akhwat, acaranya keren banget loch!!!
    ~[~4319] [~4607]

  • Main ini seru juga lho.
    Terima kasih Agi

  • Teknisi AC regional Karawang bersama-sama membagikan Takjil untuk warga.

  • Nabil Ariyadi membuat sebuah artikel

  • Lapisan Keberkahan

    Satu kebaikan (sedekah) yang kita keluarkan mengundang berlapis-lapis keberkahan. Apalagi dilakukan saat bulan Ramadan. Tak terbayang lapisan berkah yang menjadi balasannya.

    Hari ini sudah beramal baik apa? Semoga kita bisa memanfaatkan waktu Ramadan ini dengan sebaik-baiknya. Semangat berkolaborasi dalam kebaikan dan menolong sesama.

    #MenujuGASSPUL22.04
    #MenguatkanKolaborasi
    #PanenPahalaRamadan

  • Hari ini mendengar nasihat tentang hutang. Saudaraku seiman, tahukah kita jika kita belum membayar hutang hingga ajal menjemput kita, maka pahala selama hidup kita akan diambil untuk membayar hutang tersebut. Hal ini sesuai hadist dari Ibnu Umar berkata, "Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda: "Barangsiapa meninggal sementara ia mempunyai tanggungan hutang satu dinar atau satu dirham, maka akan diganti dari pahala kebaikannya pada hari yang dinar dan dirham tidak berguna lagi." (HR. Ibnu Majah ) [ No. 2414 Maktabatu Al Maarif Riyadh] Shahih.

    Jika kita berhutang, niatkan dengan hati yang lurus nan ikhlas, untuk segera melunasi hutang kita, sehingga hidup kita menjadi lebih tenang, nyaman dan berkah.

    Wallahu A'lam