Ngobrol Perkara Iman [NGOPI]

Aris Stiyawan • 9 March 2025

Sangatta, 09/03/2025

Alhamdulillah kami kedatangan Ustadz Tamu dari Banjarmasin, beliau adalah ust Ahmad Zainudin Al Banjary. Selama 2 hari memberikan pencerahan dan tausiyah kepada jamaah Masjid Pama Al Barokah. Seperti biasa Aris Stiyawan, Ketua DKM Pama, memberikan penjelasan terkait dengan beragam kegiatan dan concern materi dakwah yang perlu dijadikan tema selama ustadz tamu berada di Sangatta.

Beliau juga menyampaikan program program yang berjalan di Masjid Al Barokah, baik yang di Mess maupun kegiatan sosial untuk masyarakat.

t
NGOPI, Ngobrol Perkara Iman dengan pengurus DKM PAMA Al Barokah

Suasana menjadi lebih hangat karena sambil ngobrol panitia sudah menyiapkan Kopi dan makanan. Ustadz memberikan nasehat khusus untuk pengurus DKM. " Di Pama ini potensinya luar biasa, kita harus bisa mencetak kaderisasi untuk para imam dan dai untuk Kutai timur " pesan beliau.

Dengan banyaknya Gen Z seperti sekarang ini, beliau juga menyampaikan pesan, diperbanyak materi materi kajian terkait Hati, Takut kepada Allah, merasa diawasi oleh Allah, menjadi pemaaf dan Sabar, dan motivasi/penyemangat Ibadah.

Mudah mudahan dengan banyaknya masukan dari para ustadz tamu, menambah semangat para pengurus DKM untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi jamaah,aamiin.[AST]

Kategori Berita Kabar Ramadan
Beragam kegiatan Ramadan di masjid musolaku