Jelang Ramadhan, Mari Istiqomahkan Amal Kita

Jumat, 7 Februari 2025. Sholat Jumat kali ini, sungguh menggugah keimanan dan ketakwaan bagi jamaah yang mendengarkan dengan seksama materi khutbah yang disampaikan. Materi khutbah yang ringan namun penuh makna dengan tema Rahasia Amal dan Kiat Supaya Kita Istiqomah menjalankan amal ibadah, khususnya amal menjelang bulan suci Ramadhan.

Bertindak sebagai khotib yaitu Ust. Syahdan Assubhy, M.Ag, dengan pembawaan khotbah yang penuh semangat dan intonasi yang pas. Dalma khutbahnya, beliau menyampaikan pentingnya kita melaksanakan amal dengan sebaik-baiknya sesuai dengan firman Allah SWT dalam Surat Al Insyirah ayat 7 yang berbunyi. “Maka apabila kamu telah selesai (dari suatu urusan), kerjakanlah (urusan) yang lain.” Hal ini mengajarkan kita untuk selalu produktif dan tidak berdiam diri setelah menyelesaikan suatu pekerjaan. Kita harus terus menerus berusaha dan beraktivitas untuk mencapai tujuan kita. Apalagi kita sebagai karyawan, kita perlu dengan kesadaran diri untuk menjadikan waktu-waktu yang kita gunakan produktif dan memberikan manfaat terhadap banyak orang termasuk Perusahaan dimana kita bekerja.

ss
Penyampaian Khutbah oleh Ust. Syahdan Assubhy, M.Ag

Setelah menyampaikan pentingnya kita beramal, khotib memberikan beberapa kiat supaya kita bisa istiqomah dalam melakukan amal-amal kebaikan baik untuk saat ini, Ramadhan yang sebentar lagi akan datang dan tentunya untuk masa-masa yang akan datang.

  1. Lantunkan syahadat setiap hari, termasuk di dalam sholat. Ini memberikan kemantapan dan keyakinan kepada hati kita tentang ketauhidan kepada Allah SWT. Dan hanya kepada Allah lah kita beribadah karena kita diciptakan semata-mata hanya untuk beribadah kepada Allah SWT.
  2. Membaca dan memahami Al Quran karena pada hakekatnya Al Quran adalah petunjuk bagi umat manusia. Rutinkan membaca Al Quran, Insyaa Allah akan mempermudah kita dalam melakukan berbagai amal kebaikan.
  3. Bergaul dengan orang-orang sholeh karena mereka akan mengajak kita ke kebaikan dan merekalah yang Insyaa Allah akan mengingatkan kita jika kita melakukan kekeliruan.
  4. Berdoa dan memohon keteguhan hati kepada Allah SWT agar kita benar-benar bisa diberikan kekuatan untuk istiqomah di jalan-Nya. Seperti doa yang sudah kita hafall, “Wahai Dzat yang membolak-balikkan hati, teguhkan hati kami di atas agama-Mu.” 

Khotbah selesai pukul 12.25 dan dilanjutkan dengan sholat Jumat berjamaah. Wallahu’alam bishshowwab

Tupon Setiawan

DKM Baitussalam PT Akebono Brake Astra Indonesia

Kategori Berita Kabar Ramadan
Persiapan Menyambut Ramadan di Astra-ku