Siapkan Beras dan Duit Sebelum Ramadhan
Jumat, 4 Syaban 1444 H bertepatan dengan 24 Februari 2023, menjadi Jumat pertama di bulan Syaban, dan saatnya menyiapkan Beras dan Duit sebelum Masuk bulan Ramadhan. Inilah tema khutbah sholat Jumat yang diusung oleh khatib, pekan ini.
Beras bukan sembarang beras dan duit bukan sembarang duit, karena beras yang dimaksud adalah Benar, Rajin dan Sabar. Benar yaitu menyatakan bahwa Bulan Ramadhan adalah benar merupakan sebaik baik bulan yang di dalamnya penuh dengan keberkahan. Rajin yaitu meningkatkan semangat beribadah dengan level rajin dan rutinkan. Sedangkan sabar, yaitu istiqomah dan sabar dalam beribadah dan dengan sabar dan sukur, maka dapat meraih kemuliaan di mata Allah dan dimudahkan segala urusan dunia.
Selain beras, perlu juga siapkan duit yaitu Doa, Usaha, Islam dan Takwa. Berdoa dan Berusaha menjadi bentuk ikhtiar manusia untuk mendapatkan ridho Allah Taalaa, berdoa untuk dipertemukan dengan bulan Ramadhan dan berusaha memperbaiki diri sebelum kedatangan tamu agung. Sedangkan islam dan takwa menjadi tonggak keimanan seseorang bagaimana kita paham bahwa ramadhan menjadi wadah perubahan diri menjadi lebih baik untuk menjadi manusia yang bertakwa, dan jangan sekali-kali kita meninggal dalam keadaan tidak islam.
Tupon Setiawan - DKM Baitussalam
PT Akebono Brake Astra Indonesia