Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Ada yang baru di acara AGI tahun ini?
Benar, di tahun 2025 ini AGI menyelenggarakan salah satu lomba yang sejalan dengan tema ulang tahun Astra ke 67 yaitu "Bergerak Bersama untuk Hari Ini dan Masa Depan Indonesia".
Lomba ini bukan sekedar mencari pemenang, karena pemenang sesungguhnya adalah kita semua. Nama lomba ini adalah Amaliah Go Walking.
Bagaimana mekanisme lomba Amaliah Go Walking ini?
1. Para peserta wajib daftar/registrasi di web amaliah.id
2. Para peserta wajib menghubungkan aplikasi Strava saat melakukan kegiatan Go Walking
3. Bagi peserta dengan pencapaian terbaik akan ada reward di setiap Minggu (The Best Weekly)
4. Bagi peserta dengan pencapaian terbaik di akhir periode akan reward yang akan diumumkan langsung saat acara HBH (Halal Bi Halal) AGI
Alhamdulillah peserta Amaliah Go Walking dari PT ASKI sangat antusias mengikuti lomba ini. Ada 27 orang yang mengikuti lomba dari awal hingga akhir periode (Februari - April 2025).
Walaupun jumlah peserta dari perusahaan kami tidak sebanyak perusahaan Astra lainnya, kami tetap semangat dan optimis mengikuti lomba ini sampai akhir periode. Tujuan kami mengikuti lomba ini bukan sekedar ingin mendapatkan gelar juara semata, tapi lebih untuk mendapatkan manfaat untuk kesehatan tubuh kita bersama.
Semoga lomba Amaliah Go Walking ini menjadi inspirasi untuk kita semua, bahwa menjaga kesehatan itu akan terasa indah jika dilakukan secara bersama-sama. Hadiah terindah dari mengikuti lomba Amaliah Go Walking adalah manfaat sehat berjama'ah. Banyak dari teman-teman ASKI yang berhasil menurunkan berat badan (5-10 kg), suatu pencapaian yang patut kita syukuri.
Terima kasih untuk AGI yang sudah menyelenggarakan lomba sekaligus gerakan bersama yang insya Allah penuh dengan keberkahan.
Sekian informasi yang dapat kami sampaikan, wabillahi taufik wal hidayah waridho wal inayah wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Bogor, 18 April 2025
Gunawan - Peserta Amaliah Go Walking PT ASKI