Bekasi, 23 Maret 2024
MENYALA ABANGKU !!
Bismillahirrahmanirrahim,
Alhamdulillah disabtu pagi ini kita bisa mendapatkan asupan ilmu terkait menulis, dimana ilmu ini sangat penting nih buat sobat AGI yang sedang mengikuti lomba Kabar Ramadhan AGI-14. Karena seperti yang kita tahu ya, banyak sekali postingan artikel dari teman-teman profesional muslim Astra yang sudah banyak bertebaran di halaman Amaliah.id, namun sayang banget kalau ternyata postingan tersebut hanya berisikan sedikit tulisan yang pada akhirnya pesan dalam berita tersebut tidak sampai ke pembaca. Maka dari itu yuk simak ulasan terkait Workshop Menulis yang baru saja dilaksanakan pagi ini.
Pertama nih ya, teman-teman bisa menentukan tulisan apa yang ingin teman-teman sampaikan. Berikut capture atas materi yang disampaikan :
Setelah kita menentukan tema yang akan diangkat, yuk kita pilih gaya bahasa yang akan kita gunakan dalam penulisan yang akan kita garap.
Kalau saya pribadi lebih tertarik ke Gaya Penulisan Eksposisi ya teman-teman, karena didalamnya terdapat kutipan-kutipan tentang informasi yang tentunya membuat tulisan semakin lebih informatif.
Selanjutnya kita masuk kedalam tahap Memulai Menulis :
Point penting dari slide diatas adalah teman-teman harus membuat tulisan semenarik mungkin agar pembaca mau menyelesaikan proses membaca dari awal hingga akhir. Dengan dibumbui kalimat nyeleneh sekalipun ini cukup menjadikan pembaca menjadi penasaran loh gais. Coba deh teman-teman perhatikan artikel-artikel di Media Sosial, pasti ada satu atau dua kata yang menjadi Angle kuat yang menjadikan berita tersebut menarik perhatian kita.
Nah setelah kita memahami terkait materi penulisan, berikutnya kita akan dikenalkan kepada contoh-contoh tulisan yang kiranya bisa menjadi inspirasi teman-teman yang hendak menjadi cikal bakal penulis handal nih heheh, berikut beberapa contoh nya :
Berita diatas merupakan hal yang masih hangat dikalangan masyarat dan tentunya hangat beredar pula di media sosial yang pasti kita temui belakangan ini. Tulisan tersebut menggunakan Gaya Penulisan Ekposisi, dimana terdapat kutipan-kutipan sumber yang dicantumkan penulis didalam artikelnya.
Berikut contoh lain dari Gaya Penulisan Ekposisi.
Nah dari contoh ke 2 diatas, kita bisa lihat penulis mencantumkan sumber-sumber data dalam penulisan artikel, seperti Video Jurnalis diambil dari mana dsb.
Untuk contoh ke 3, kita akan melihat salah satu artikel yang bisa menjadi inspirasi teman-teman DKM Astra untuk menceritakan pencapaian-pencapaian hebat kegiatan DKM di masing-masing perusahaan, contohnya pencapaian Event Astra Gema Islami, Kegiatan Donasi, dan lain-lain.
Nah cukup lengkap kan ya materi yang disampaikan oleh Bpk Bambang P. Jatmiko - Redaktur kompas.com, bagi teman-teman yang terlewat dalam event workshop menulis ini, teman-teman bisa melihat rekaman Workshop nya melalui via Youtube ya
https://www.youtube.com/live/aoY28IkhUX4si=ziDWQOiZjpv2CfVo
Sekian sedikit informasi artikel yang bisa saya sharing, semoga bermanfaat.
Lukman Nur Sidik
DKM Al-Kautsar TACI