Tarhib Ramadhan Astra : Ramadhan Maksimal Sehat
Ahad, 10 Maret 2024. Biasanya di masjid dan musholla di Grup Astra, mayoritas melaksanakan Tarhib Ramadhan dengan fokus pembahasan yaitu Tinjauan Fikih Persiapan Mengoptimalkan Ramadhan. Tapi untuk kali ini, Yayasan Amanah Astra bisa dibilang "AGAK LAEN".
Agak laen-nya in positive way pastinya yah, karena untuk kali ini, Tarhib Ramadhan Astra dilaksanakan dengan mengusung tema Kesehatan yaitu dengan Semangat Ramadhan Sehat Maksimal. Penjelasan materi pun secara gamblang disampaikan oleh dr. Guntur Surya Alam, mengenai pentingnya kita menjaga pola hidup sehat di aktivitas kehidupan kita, bahkan saat kita dalam kondisi berpuasa, Insyaa Allah sebentar lagi.
Hampir 125 insan Astra turut berpartisipasi aktif di Ahad pagi yang sangat produktif dan bermanfaat ini. Dari sekian poin-poin dengan muatan daging semua yang disampaikan oleh dr. Guntur, satu hal yang sangat menarik perhatian yaitu terkait Konsep Autofagi karena sangat erat kaitannya dengan ibadah Puasa. Dari penjelasan dr. Guntur yang dimaksud Autofagi secara bahasa awam bahwa ketika kita berpuasa ternyata ada mekanisme "sel tubuh merasa kelaparan" sehingga menggunakan cadangan-cadangan dalam tubuh seperti lemak yang menumpuk sebagai pengganti dan mengenyangkan sel tubuh yang lapar.
Ketika proses autofagi berhasil maka manfaat yang bisa didapat yaitu adanya regenerasi sel yang memberikan dampak kesehatan luar biasa termasuk juga dapat menurunkan berat badan.
Tak heran, ketika muncul istilah ini banyak yang bertanya dan pertanyaan-pertanyaan pun dijawab dengan memuaskan oleh dr. Guntur. Ternyata ada tips menarik untuk meningkatkan keberhasilan Autofagi dari sang dokter antara lain: Lakukan olahraga ringan, usahakan mandi dengan air biasa atau dingin dan tips terakhir yaitu memilih waktu yang tepat untuk makan saat berpuasa yaitu apakah saat sahur atau saat berbuka puasa.
Secara keseluruhan, materi yang disampaikan sangat berguna, jika terkait fikih puasa mungkin kita hampir setiap tahun tersegarkan, akan tetapi kalau masalah kesehatan, ini sangat bermanfaat dan relate dengan kehidupan kita sehari-hari apalagi bagi saya dan kita yang sedang berjuang untuk mengidealkan berat badan. Dengan berpuasa, semoga kita dimudahkan untuk menggapai ridha Allah SWT dan mencapai target sehat maksimal.
Wallahu'alam bishowwab
Tupon Setiawan - DKM Baitussalam PT Akebono Brake Astra Indonesia