Tarhib Ramadhan Muslimah, Siap Buktikan Cinta kepada Allah SWT
Kamis, 7 Maret 2024. Setelah Tarhib Ramadhan yang diikuti oleh 55 jamaah pada kemarin Rabu, 6 Maret 2024, sekarang giliran jamaah muslimah sebanyak 42 muslimah yang siap mengkaji ilmu sebelum Ramadhan tiba dalam acara Tarhib Ramadhan Muslimah dengan tema Ramadhan, Momentum Pembuktian Cinta.
Tarhib Muslimah dibawakan oleh Ustadzah Nusaibah Azzahra yang sekaligus merupakan novelis dimana salah satu novel best seller-nya telah diadaptasi dalam sebuah film layar lebar yang berjudul Perjalanan Pembuktian Cinta yang akan tayang di layar bioskop pada Kamis, 7 Maret 2024. Masyaa Allah
Dalam tauziyahnya, Ustadzah menjelaskan tentang tujuan berpuasa yang pada hakikatnya yaitu Bertakwa dimana takwa adalah cinta, bagaimana kita melaksanakan segala kemauannya (perintah) dan menjauhi segala yang Dia tidak suka (larangan). Ketika bilang cinta, maka kita harus membuktikan seberapa besar cinta kita kepada Allah SWT. Tempuh semua cara untuk membuktikan kesungguhan cinta kita, dan minta tolonglah kepada Allah SWT sehingga kita bisa memaksimalkan diri dalam ibadah dan membuktikan cinta kita kepada Allah SWT. Tidak kalah penting, buatlah target, untuk target dunia saja, kita bisa totalitas tanpa batas, maka untuk akhirat harus lebih dari itu. Bertakwa memang semampu kita tapi mampu dalam hal ini adalah semaksimal mungkin yang bisa kita lakukan untuk pembuktian cinta tersebut. Di akhir tauziyahnya terdapat quotes menarik yang cukup menyentuh,
Mau sampai kapan diam-diam saja, saat Yang Mencintaimu begitu serius menunjukkan cinta-Nya kepadamu? Bersegeralah membalas cinta-Nya padamu dengan sungguh-sungguh. Buktikan Cintamu.
Acarapun selesai dan diakhiri dengan penyerahan bingkisan oleh Ibu Sulistiyowati – General Affairs Department Head kepada Ustadzah Nusaibah Azzahra dan dilanjutkan dengan foto bersama.
Tupon Setiawan - DKM Baitussalam PT Akebono Brake Astra Indonesia
Disclaimer : Penulis tidak ikut dalam acara Tarhib Ramadhan Muslimah, akan tetapi melakukan wawancara mendalam dengan Sri Mauliza – General Affairs yang berpartisipasi dalam kegiatan ini.