Bab11
Menghadap kiblat
72. Ibnu Umar menuturkan bahwa sesungguhnya Rasulullah mengerjakan shalat Sunnah diatas punggung unta kemana pun arahnya menghadap. Beliau memberikan isyarat dengan kepalanya. Ibnu Umar pun melakukan hal serupa
Dalam riwayat lain dikatakan nabi melakukan sholat witir diatas untanya.
Dalam riwayat lain imam Muslim dikatakan Akan tetapi nabi tidaklah mengerjakan shalat wajib diatas untan.
Dalam riwayat imam Bukhari dikatakan kecuali shalat shalat wajib
73. Ibnu Umar menuturkan bahwa orang orang berada di Quba sedang mengerjakan shalat subuh. Tiba tiba ada orang yang datang dan mengatakan sesungguhnya semalam Al Qur'an telah diturunkan kepada nabi. Beliau diperintahkan untuk menghadap Kiblat oleh karena itu menghadap lah ke kiblat.
Tatkala itu wajah mereka menghadap kearah Syam. Mereka lantas berputar ke arah Ka'bah
74. Annas bin sirin mengatakan, kami menyambut kedatangan anas bin Malik ketika dia tibadi Syam kami menemui nya di ainut tamr. Kulihat dia mengerjakan shalat diatas keledai dan wajah beliau menghadap kearah ini yaitu sebelah kiri kiblat.
Anas bin sirin bertanya " kenapa tadi aku melihatmu mengerjakan shalat tidak menghadap Kiblat"
Anas bin Malik menjawab sekiranya aku tidak melihat Rasulullah pernah mengerjakan hal itu maka aku tidak akan mengerjakannya