Sholat Jumat dan Sholat Ghoib
Jumat, 28 April 2023. DKM Baitussalam kembali melaksanakan sholat Jumat berjamaah di Masjid Baitussalam. Sholat Jumat kali ini akan dilanjutkan dengan sholat ghaib yang ditujukan untuk Almarhum Bp. Indra Putra Abdussalam yang wafat pada Ahad, 23 April 2023.
Sholat Ghaib layaknya sholat Jenazah, namun yang membedakan adalah tidak hadirnya mayit atau jenazah pada sholat Ghaib. Sholat ghaib pernah dilaksanakan pada zaman Rasulullah dimana diriwayatkan oleh Abu Hurairah.
"Bahwasanya Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam mengumumkan kematian (Raja) An-Najasyi pada hari kematiannya. Beliau pun keluar menuju tempat salat, lalu membariskan saf, kemudian takbir empat kali.” (HR. Bukhari dan Muslim).
4 Takbir yang dimaksud sama dengan sholat Jenazah yaitu dengan urutan sebagai berikut.
1. Takbir Pertama dilanjutkan membaca Surat Al Fatihah
2. Takbir Kedua dilanjutkan membaca Shalawat kepada Nabi Muhammad SAW
3. Takbir Ketiga dilanjutkan dengan membaca doa untuk mayit atau jenazah. Allaahummaghfir la-hu warham-hu wa'afi-hi wa'fu ‘an-hu.
4. Takbir Keempat, kembali membaca doa untuk mayit atau jenazah yaitu Allahumma laa tahrimnaa ajro-hu walaa taftinaa ba'da-hu waghfir lanaa wa la-hu.
Sholat Ghaib ditutup dengan salam. Jamaah Masjid Baitussalam tak henti-hentinya memanjatkan doa untuk kebaikan Almarhum dan semoga Allah ampuni segala dosa dan khilaf almarhum dan Allah tempatkan almarhum di tempat terbaik di sisi Allah Ta'ala. Aamiin
Wallahu'alam bishowwab
Tupon Setiawan - DKM Baitussalam PT Akebono Brake Astra Indonesia