Jam Jadwal Sholat Digital, Salah Dikit Bisa Fatal

Waktu berbuka puasa, menjadi waktu yang sangat dinanti-nanti oleh Jamaah Masjid Baitussalam PT Akebono Brake Astra Indonesia. Meskipun sudah punya gadget masing-masing yang didalamnya terdapat aplikasi jadwal sholat, tetapi tidak sedikit yang melihat ke arah Jam Jadwal Sholat Masjid yang berada di sisi kanan masjid dekat mimbar, untuk memastikan waktu berbuka telah tiba dan bisa segera membatalkan puasanya.

Beberapa kali, jamaah sempat merasa ragu dan galau, karena jam di masjid dengan jam di gadget sedikit berbeda, sekitar 2 menit, padahal pengaturan lokasi sudah sama yaitu di area Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Hal ini tentunya akan berakibat fatal jika memang waktu yang ditunjukan tidak sesuai, sehingga berbuka lebih cepat dibandingkan semestinya. Sehingga ada beberapa jamaah yang menunda waktu berbukanya, sekitar 2 menit, menyesuaikan dengan gadgetnya, sebagai bentuk kehati-hatian jamaah.

f
Transformasi Jam Jadwal Sholat Masjid Baitussalam

Menindaklanjuti kondisi tersebut, pada Senin, 4 April 2023, DKM Baitussalam berinisiatif melakukan langkah corrective dengan mengganti jam masjid lama menggunakan Jam Jadwal Sholat Masjid Baru berteknologi komputer digital dengan tampilan lebih modern menggunakan TV LED/LCD, sehingga tampilan jam sholat masjid lebih dinamis dan Insyaa Allah akurat karena berdasarkan koordinat GPS. Selain itu, di jam baru ini terdapat fitur audio yang dapat memutar murottal Qur’an yang tentunya dapat menambah suasana syahdu dan menenangkan, khususnya diputar ketika menunggu acara-acara di Masjid dimulai.

Semoga dengan hadirnya jam baru ini dapat memberikan kenyamanan kepada Jamaah Masjid Baitussalam Tercinta. Aamiin

Tupon Setiawan – DKM Baitussalam PT Akebono Brake Astra Indonesia