Karawang – Seperti minggu-minggu lalu PT Toyota Astra Motor NVDC Karawang secara rutin mengadakan breaving pagi setiap jumat. Kalau biasanya breaving dilakukan setiap hari di area masing-masing, namun selama pandemic breaving dialokasikan di area satu tempat yang sama. Selain itu wajib menjaga jarak dan menggunakan Masker.

Tepatnya pada Jumát (23/4) terlihat karyawan sudah mulai memadati area lorong gedung yang disulap menjadi bak lapangan upacara. Jika cuaca tidak memungkinkan maka agenda breaving akan dialokasikan ke dalam gedung eks olahraga badminton.

Kali ini informasi yang disampaikan beragam, mulai dari tetap menjalankan protocol kesehatan hingga mengingatkan kembali akan kesehatan kondisi fisik karyawan. Hal ini karena berdasarkan informasi dari perwakilan management Imam Setiyawan selaku Departmen Head TAM NVDC Karawang, beliau menginformasikan tentang peningkatan produksi sepanjang April hingga akhir tahun.

Selain bertepatan dengan peluncuran unit model baru di HUT Toyota yang ke 50 tahun, pun karena program pemerintah melalui Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnbM).

Dilangsir dari cnnindonesia.co.id, stimulus terkait pajak ini diberikan untuk mendorong pemulihan ekonomi di era pandemic, dengan memberi stimulus sisi permintaan masyarakat kelas menengah diharapkan mampu merangsang daya beli masyarakat.

Hal tersebut berdampak terjadi peningkatan produksi dan penjualan yang cukup signifikan baik di area plant produksi, logistic hingga cabang-cabang Toyota di seluruh Indonesia.

Imam Setiyawan - Dept Head TAM“Untuk menjawab tantangan ini, diharapkan karyawan tetap menjaga kondisi kesehatan masing-masing, untuk menambah imun jangan lupa minum vitamin. Jika sudah merasa capek banget mending ijin cuti sehari baru kemudian besoknya dilanjut produksi. Ketimbang terlalu memaksakan hingga akhirnya drop dan WFH,” ungkap Imam Setiyawan di sela-sela mengisi breaving pagi.

Selain memberikan informasi yang sedang trend, breaving ini juga bertujuan sebagai himbauan akan pentingnya menjaga protocol kesehatan di area kerja. Dengan harapan karyawan tetap produktif selama pandemic, dan yang paling penting selalu diberikan kesehatan baik dari sisi karyawan maupun keluarga yang dirumah. –SP

Perusahaan Grup Astra
TOYOTA
Wilayah Grup Astra
Purwakarta/Subang/Karawang