Karawang – Tidak ada rotan akar pun jadi, seperti itulah pepatah yang pas untuk menggambarkan tentang kondisi beberapa karyawan yang menyebutnya  tim pejuang quality. Bagaimana tidak, tim yang beranggotakan delapan man power ini dituntut untuk menjaga kualitas kendaraan Toyota yang mereka periksa sebelum dikirimkan ke cabang seluruh Indonesia.

Adalah Agus Arifianto (29) salah seorang leader group head (GH) dari final inspection shift Red yang menceritakan pada Jumat (16/4) tentang kondisi pekerjaanya saat bulan Ramadhan. Di tengah kondisi cuaca yang ekstrim di kawasan Karawang tentu menjadi tantangan tersendiri bagi timnya. Di tambah percepatan takt time (waktu pengecekan) yang cukup cepat ini berhasil membuat energy gerak man power terkuras.

“Di sini takt time fluktuatif alias berubah-ubah kadang cepet kadang lama, kalau pas cepet itu tantangan juga si, selain berkejaran dengan waktu pun kualitas harus tetap dijaga. Antisipasinya Alhamdulillah perusahan melalui SPSI (serikat pekerja) membagikan vitamin sebagai suplemen bagi tubuh, jadi ini sangat bermanfaat buat tubuh kita,”bebernya. - SP

Perusahaan Grup Astra
TOYOTA
Wilayah Grup Astra
Purwakarta/Subang/Karawang