Lomba Fanpage DKM di Amaliah.id

Lomba Fanpage DKM di Amaliah.id

Terhubung dari mana saja, kapan saja

Ketentuan dan Syarat

image

 

Lomba Fanpage DKM di Amaliah.id berupaya mempertemukan semua komponen jamaah di Masjid Musala Grup Astra untuk saling bertemu secara online melalui Amaliah.id. Jamaah bisa berinteraksi dengan jamaah yang lain, pengurus masjid bisa memberikan berbagai informasi ke jamaahnya.

Jika interaksi antara jamaah dan pengurus dari masing-masing masjid di Grup Astra bisa terjalin di Amaliah.id, maka secara otomatis semua kegiatan dan interaksi tersebut terdokumentasikan secara online di Amaliah.id. Interaksi jamaah diharapkan akan mempererat ukhuwah dan keterlibatan dalam acara masjid di Persahaan Grup Astra. Dokumentasi seluruh kegiatan bermanfaat begi masing-masing masjid sebagai evaluasi untuk perbaikan kegiatan selanjutnya, dan bisa juga sebagai benchmark kegiatan antar masjid dan musala di Grup Astra. Insya Allah akan membawa ke sinergi, kolaborasi antar jamaah hingga antar masjid musala di Grup Astra, untuk kebermanfaatna bersama.  

Pendaftaran

  1. Perwakilan peserta dapat mendaftarkan diri dengan cara mengisi form pendaftaran di Amaliah.id
  2. Pendaftaran dan masa penilaian di Fanpage DKM di Amaliah.id pada 5 Maret 2021 – 9 Mei 2021.
  3. Perwakilan peserta yang terdaftar akan dibuatkan Grup WA untuk koordinasi dan informasi lebih lanjut. Update informasi yang sama juga bisa diikuti di Amaliah.id. 

Persyaratan Peserta 

  1. Peserta lomba merupakan karyawan muslim/muslimah Grup Astra di seluruh Indonesia (tetap, kontrak, outsourcing). 
  2. Peserta bersifat kelompok, atas nama DKM Masjid/Musala Grup Astra

Ketentuan Umum

Mengoptimalkan penggunaan fitur-fitur Amaliah.id dalam membangun keterlibatan jamaah dan menunjang kegiatan di masing-masing masjid musala perusahaan Grup Astra. Fitur utama di Amaliah.id yang diprioritaskan dalam lomba ini adalah Grup, Post berbagai tipe konten di dalam Grup tersebut.

Pengelolaan anggota grup, interaksi anggota di dalam grup termasuk kriteria yang dinilai.

Buat Grup DKM di Amaliah.id

 

Kriteria penilaian 

  1. Jumlah interaksi dan keterlibatan jamaah
  2. Kualitas interaksi  
  3. Keterlibatan DKM dalam mengkoordinasikan keterlibatan jamaah di Fanpage-nya di Amaliah.id
  4. Optimalisasi dan kreatifitas dalam penggunaan fitur Amaliah.id