Nama pengirim
Ika Suartika
Perusahaan Grup Astra
Astra Daihatsu Motor
Link posting di INSTAGRAM menu ini
https://www.instagram.com/reel/CqMM_XeApnK/?igshid=YmMyMTA2M2Y%3D
Bahan-bahan
Bahan isian :
150 gr kentang, kupas potong dadu, cuci
2 buah wortel ukuran sedang, potong dadu, cuci
4 buah sosis, potong dadu
200 ml susu uht
1/2 bungkus keju leleh
1/3 bungkus keju parut
3 siung bawang merah, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
1 sdt merica
1 sdt garam
1/2 sdt pala bubuk
2 sdm tepung terigu

Bahan kulit:
250 gr tepung terigu
1 sdm tepung tapioka
1 sdt kaldu ayam
1 butir telur
1,5 sdm minyak
500 ml air

Bahan pelapis :
Larutan tepung terigu secukupnya (kekentalan sedang)
Tepung panir secukupnya

Cara Memasak
Membuat isian :
Panaskan minyak, tumis duo bawang hingga harum, masukkan kentang dan wortel, masak hingga berubah warna, masukkan sosis, aduk rata, masukkan susu uht masak hingga mendidih, masukkan per-kejuan aduk-aduk sampai meleleh, beri perasa, aduk rata, terakhir beri tepung terigu, aduk hingga mengental.

Membuat kulit :
Campur semua bahan kering, masukkan kocokan telur, aduk rata, masukkan semua air secara bertahap hingga tercampur rata, masukkan minyak, aduk rata, saring.
Panaskan teflon anti lengket, set api cenderung kecil, tuang adonan secukupnya sesuai ukuran teflon yang dimiliki, masak hingga matang (tidak perlu di balik). Lakukan hingga semua bahan kulit habis.

Membuat Risol Ragout:
Tata kulit, beri isian secukup nya, lipat dan gulung, beri sedikit larutan terigu di ujung kulit agar menempel. Celupkan ke larutan terigu lalu ke tepung panir, gulingkan sampai rata menutupi seluruh permukaan risol. Diamkan minimal 30 di regfrigerator. Siap goreng

Cara menggoreng :
Sediakan minyak banyak, nyalakan api sedang tunggu sampai suhu standar (tidsak terlu dingin atau panas, agar tidak pecah atau gosong), masukkan risol tunggu hingga kecoklatan baru di balik, tiriskan. Sajikan bersama saus.
Challenge ke:
Episode 2
Nama Akun INSTAGRAM
@ika.suartika

Semua menu

Pisang Nugget Ala Rahmah Putri

Rahmah Putri Widianti (@rahmahputri16) - Gaya Motor

Lihat menu

MANGOMISU

Siti Rohmayanti (@dapoersiro) - Astra Otoparts - Divisi Adiwira Plastik

Lihat menu

Setup Roti Tawar

Khairunnisa Izzatuzzahra (@nisaizzahra) - Astra Honda Motor

Lihat menu

Sorbet pisang stroberi ala Kenzie

Kenzie Raqilla Arkananta (@) - Astra Komponen Indonesia

Lihat menu

Puding Susu

Dian Kumala Sari (@dapoe12awak) - Astra Graphia

Lihat menu